Rayakan Lebaran dan Liburan di Jakarta, Lion Group Tawarkan Tarif Mulai IDR 560 Ribuan

Rayakan Lebaran dan Liburan di Jakarta, Lion Group Tawarkan Tarif Mulai IDR 560 Ribuan
Dok. Istimewa

Transportasi.co – Kota Jakarta sebagai pusat kegiatan bisnis dan hiburan, menawarkan pengalaman unik bagi wisatawan yang ingin merayakan Lebaran sekaligus menikmati liburan. Dari kemegahan kawasan bersejarah Kota Tua, pesona modern di Sudirman dan SCBD, hingga wisata belanja dan kuliner di berbagai pusat perbelanjaan ternama, Jakarta menyuguhkan berbagai destinasi menarik untuk dikunjungi. Selain itu, berbagai event spesial saat Lebaran, termasuk festival budaya dan kuliner, menjadikan kota metropolitan sebagai pilihan yang sempurna untuk liburan keluarga.

Mendukung masyarakat yang ingin merayakan Lebaran dan berwisata di Jakarta, Lion Group menghadirkan harga tiket spesial.

  • Periode penerbangan: 24 Maret – 7 April 2025.
  • Periode pemesanan: 1 Maret – 7 April 2025.

Promo ini berlaku untuk berbagai rute domestik kelas ekonomi menuju Jakarta dengan harga lebih hemat, sehingga masyarakat dapat menikmati perjalanan yang nyaman dan terjangkau.

Keuntungan bagi Pelanggan

Corporate Communications Strategic of Lion Group, Danang Mandala Prihantoro, mengatakan, harga lebih hemat selama periode 15 hari, memungkinkan perjalanan yang lebih terjangkau menuju Jakarta melalui Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang (CGK).

“Kemudahan pemesanan tiket melalui aplikasi BookCabin, yang dilengkapi fitur check-in online dan manajemen perjalanan praktis. Eksklusif bagi anggota CabinClub, termasuk promo khusus, diskon menarik, dan berbagai manfaat tambahan,” ujar Danang, melalui keterangan resmi Lion Group, Jumat (7/3/2025).

Sumatera, sekali jalan mulai dari:

• Palembang (PLM) – Jakarta → Rp 563.875

• Bengkulu (BKS) – Jakarta → Rp 683.920

• Jambi (DJB) – Jakarta → Rp 706.120

• Padang (PDG) – Jakarta → Rp 740.883

• Pekanbaru (PKU) – Jakarta → Rp 956.090

• Batam (BTH) – Jakarta → Rp 1.123.180

• Banda Aceh (BTJ) – Jakarta → Rp 1.977.840

 

Jawa, Bali & Nusa Tenggara, sekali jalan mulai dari:

• Yogyakarta (YIA) – Jakarta → Rp 575.660

• Semarang (SRG) – Jakarta → Rp 622.785

• Solo (SOC) – Jakarta → Rp 645.270

• Malang (MLG) – Jakarta → Rp 858.480

• Surabaya (SUB) – Jakarta → Rp 710.560

• Banyuwangi (BWX) – Jakarta → Rp 1.003.830

• Bali (DPS) – Jakarta → Rp 771.320

• Lombok (LOP) – Jakarta → Rp 756.300

 

Kalimantan, sekali jalan mulai dari: 

• Pontianak (PNK) – Jakarta → Rp 1.050.873

• Balikpapan (BPN) – Jakarta → Rp 1.389.460

• Banjarmasin (BDJ) – Jakarta  → Rp 1.135.185

• Palangkaraya (PKY) – Jakarta  → Rp 1.083.380

• Berau (BEJ) – Jakarta → Rp 2.087.760

• Tarakan (TRK) – Jakarta → Rp 2.111.020

 

Sulawesi, sekali jalan mulai dari:

• Palu (PLW) – Jakarta → Rp 1.250.840

• Makassar (UPG) – Jakarta → Rp 1.321.940

 

Maluku & Papua, sekali jalan mulai dari: 

• Ambon (AMQ) – Jakarta → Rp 1.993.780

• Ternate (TTE) – Jakarta → Rp 2.376.740

• Sorong (SOQ) – Jakarta → Rp 2.473.840

 

Dadang menambahkan, cek dan pesan tiket dari kota asal Anda serta rute-rute lainnya sekarang! Nikmati perjalanan nyaman dan hemat dengan penerbangan langsung ke Jakarta.

“Lion Group terus berkomitmen untuk mendorong masyarakat berwisata di dalam negeri dengan harga lebih terjangkau. Program ini juga mendukung kampanye pemerintah #DiIndonesiaAja, yang bertujuan memperkuat sektor pariwisata dan mendorong eksplorasi destinasi lokal, termasuk Jakarta sebagai pusat wisata dan budaya,” imbuh Danang. (*)

#Lion Group

Index

Berita Lainnya

Index