Transportasi.co | Sepanjang September, Wahana Artha Group (WAG) gencar lakukan beragam kegiatan sosial. Kegiatan tersebut terangkum dalam agenda CSR, Yayasan Wahana Artha (YWA) dan gerakan peduli lingkungan lewat sustainability.
Dimulai dari kegiatan CSR yang diikuti Wahanians (sebutan karyawan Wahana) dari Human Resources Department (HRD) gelar pelatihan untuk puluhan ibu rumah tangga jadikan bahan tidak berguna untuk menjadi sesuatu yang miliki nilai lebih. Pelatihan tersebut adalah mengubah seragam bekas kemudian dikreasikan menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat yaitu berupa Pouch (tas tangan wanita). Kegiatan tersebut melibatkan 30 ibu rumah tangga yang berada disekitar sarana kesehatan Rumah Sehat Wahana (RSW) yang berlokasi di Jatake Tangerang.
“Pemberdayaan, pemanfaatan barang tidak bernilai menjadi bernilai dalam rangka lebih peduli lingkungan dengan melakukan daur ulang ini,” jelas Vica Vayerawita, Head of CSR sekaligus Ketua YWA.
Lebih lanjut dijelaskan oleh Vica, kegiatan dalam rangka menyadarkan tentang pentingnya ikut jaga keseimbangan lingkungan lewat sustainability dengan ajarkan pembuatan, pengolahan, penggunaan serta manfaat dari Pupuk Organik Cari (POC). Pupuk ini bebas unsur kimiawi yang dibuat dari olahan materi bekas namun dapat menyuburkan tanaman sekaligus lebih produktif. POC sendiri telah dibuktikan oleh Wahana dengan melakukan penanaman tanaman di green farm yang terletak di Cipanas, Jawa Barat.
Donasi Kebakaran
Tidak jauh dari kantor pusat Wahana, tepatnya di Gunung Sahari Jakarta Pusat, musibah kebakaran menimpa 24 rumah yang berada dilokasi padat penduduk. Kejadian ini langsung direspon Yayasan Wahana Artha dengan lakukan donasi khususnya kebutuhan dasar pangan.
Diberikan langsung secara simbolis di wakili oleh salah satu direktur Wahana Artha Group, Michael Christian Soekamto. Terdata sebanyak 24 keluarga dengan total 72 jiwa terpaksa pindah ketempat sementara di ruang serba guna Rajawali Selatan, Kelurahan Gunung Sahari Selatan.
“Kami wakili Wahana Artha Group turut berduka dengan kejadian ini. Semoga diberikan ketabahan, mohon diterima bantuan kami yang tidak seberapa ini untuk warga yang terdampak langsung kebakaran,” papar Michael pada saat penyerahan bantuan minggu lalu. (*)